Dikira Tidur, Kakek Renta Terbujur Kaku di Depak Toko Elektronik

REDAKSIRIAU.CO, DEMAK - Kakek renta yang tak diketahui identitas terbujur kaku di depan toko elektronik di Demak, Jawa Tengah. Jasad korban yang kurus itu segera dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sunan Kalijaga Demak untuk penyelidikan lebih lanjut sembari menunggu dijemput pihak keluarga.

Kabag Ops Polres Demak, Kompol Sutomo mengatakan, penemuan mayat itu bermula saat warga melihat kakek renta itu tidur di depan Toko Garuda Elektrik Desa Kuripan, Kecamatan Karangawen, Demak. Awalnya warga tak curiga karena lelaki tua itu sudah beberapa kali tidur di emperan toko tersebut.

Loading...

"Ternyata sampai kemarin siang masih tidur saja di depan toko itu, hingga beberapa warga memeriksanya. Tapi saat coba dibangunkan ternyata sudah tak bergerak, dan warga melapor ke kepala desa setempat," kata Sutomo di Demak, Jawa Tengah, Minggu (9/10/2016).

Mendapat laporan tersebut, kepala desa menghubungi polisi dan petugas Puskesmas Karangawen untuk memastikan kondisi korban. Setelah diperiksa, korban dinyatakan sudah meninggal dunia.

"Tindakan selanjutnya oleh dokter dan perawat puskemas berkoordinasi dengan pihak RSUD Sunan Kalijaga. Dugaan sementara korban menderita gangguan jiwa," katanya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...