Trotoar Kawasan Tanah Abang Diperlebar

REDAKSIRIAU.CO, JAKARTA, - Dinas Bina Marga Pemprov DKI Jakarta melakukan penataan trotoar di kawasan Tanah Abang. Penataan trotoar dilakukan mulai dari Simpang Jati Baru hingga Stasiun Tanah Abang. Penataan yang dimulai sejak bulan Juni 2016 itu dilakukan oleh PT Jaya Konstruksi. "Saat ini memang kami sedang melakukan penataan trotoar dari Simpang Jati Baru sampai dengan Stasiun Tanah Abang atau lebih tepatnya di seberang Blok G," kata Kasie Pembangunan Bidang Kelengkapan Prasarana Jalan dan Jaringan Utilitas (KPJJU) Dinas Bina Marga Ricky Janu saat dihubungi Kompas.com di Jakarta, Selasa (23/8/2016). (Baca juga: Tak Jera, PKL Tanah Abang Kembali Okupasi Trotoar) Menurut dia, penataan ini dilakukan dengan melebarkan trotoar di kawasan tersebut. Pelebaran ini akan disesuaikan dengan lebar jalan. Adapun tujuan dari penataan trotoar tersebut adalah menata lalu lintas di kawasan itu agar tidak terjadi bottle-neck. Ricky menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan instansi terkait, seperti Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, satpol PP, hingga PT Kereta Api Indonesia (KAI) terkait proyek yang rencananya selesai pada Oktober 2016 itu. (Baca juga: Cerita Satpol PP "Dikerjai" PKL Pasar Tanah Abang) Pantauan Kompas.com, penataan trotoar sudah mulai dikerjakan di simpang Jati Baru. Pengerjaan dimulai dari proses pemasangan paving block sampai penggalian untuk bak kontrol.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...