Polres Inhil Ekspos Penangkapan 11 Ton Minyak

Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono SIK bersama tersangka dan barang bukti
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Akhirnya Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau melakukan ekspos terkait penangkapan sebuah Kapal Motor (KM) Jaya Abadi GT-6 yang mengangkut 11 ton Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar tanpa dilengkapi dokumen lengkap, Selasa (14/3/2016).

Ekspos langsung dilakukan oleh Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono SIK di kantor pusat Pol air Inhil parit 19 Kota Tembilahan.

Loading...

Menurut keterangan yang disampaikan Hadi Wicaksono, kapal motor (KM) Jaya Abadi GT-6 tersebut ditangkap oleh kapal patroli Polair Polres Inhil bernomor lambung IV-2603. Pada saat itu KM Jaya Abadi GT-6 tersebut sedang berlabuh di perairan Desa Hidayat kecamatan Pelangiran, Kabupaten Indragiri Hilir.

"Kapal ini memuat minyak jenis solar tanpa dilengkapi dokumen, pengakuan nakhoda, Solar tersebut dibeli dari kapal Kurnia XXI dengan Ponton Anugerah IV," sebut AKBP Hadi Wicaksono.

KM Jaya Abadi tersebut dinakhodai oleh DS dan terdapat tiga Anak Buah Kapal (ABK), sedangkan BBM jenis solar tersebut milik tersangka MEK yang saat ini juga ikut6 ditahan.

"Untuk ABK nya kita jadikan saksi dan kita akan lakukan pengembangan lagi, karena tidak menutup kemungkinan ada keterlibatan yang lainnya," ungkap Kapolres Inhil.

Hadi Wicaksono menjelaskan, tersangka MEK membeli minyak tersebut dengan harga 1 juta rupiah untuk 1 drumnya dengan kapasitas sekitar 200 liter dan untuk jumlah total minyak yang berhasil diamankan tersebut sekitar 11 ton.

"Pengakuan tersangka minyak itu akan dijual kepada para nelayan yang mau melaut," kata Hadi Wicaksono.

Tersangka akan dikenakan pasal 219 ayat (1) Jo p asal 323 ayat (1) UU Nomor 17 tahun 2008 tentang pelayaran dan atau pasal 53 huruf B dan D UU Nomor 22 tahun 2001 tentang minyak dan gas bumi serta tentang berlayar tanpa SPB dan pengangkutan bahan bahan bakar minyak tanpa izin.

"Untuk ancaman penjara maksimal 5 tahun penjara," imbuhnya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...