Loading...
Pelantikan Kades
Wardan : Tugas Ini Tidak Mudah
REDAKSIRIAU.CO, TEMBILAHAN - Seluruh Kepala Desa yang telah dilantik agar mamapu menjalankan tugas dengan benar, bekerja sesuai dengan ikrar, serta dapat mengembangkan program-program Pemerintah Daerah Inhil seperti yang telah dicanangkan.
Dikatakan Bupati InhiI HM Wardan saat lakukan pelantikan Kades Teluk Pantaian Kecamatan GAS Abu Kasim dan Kades Kuala Gaung Kecamatan Gaung Syarif. Senin (11/1/2016). Depan Halaman Masjid Al-Yaqin Desa Teluk Pantaian Kecamatan Gas.
"Jangan sampai saat menjalankan tugas nanti tidak seseuai dengan ikrar," Sebut Wardan terhadap 2 Kades terpilih.
Selain itu, Ia juga menjelaskan kepala desa yang terpilih untuk benar-benar serius dalam menjalankan tugas, serta berdedikasi penuh terhadap masyarakat.
"Tugas kalian (kapada Kades, red) tidaklah mudah, untuk membangun Kabupaten Inhil kita perlu melakukan banyak pembenahan, ini semua bertujuan agar program unggulan kita dapat terlaksana dengan baik," tukasnya.
Saat pelantikannya Bupati juga didampingi, anggota DPRD H Agus Riansyah dan H Raus Walid, Kepala Bappeda Inhil, Kadis Binamarga, Kadis Tanaman Pangan, Kaban Humas, Kadis Perkebunan, Kepala BPMPD, assistant Satu Darusalam, serta Ketua Umum KONI Inhil Samsudin Uti.
Adv
Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial
Tulis Komentar
Loading...