Jika Demo, Satpol PP Pekanbaru Siap Amankan Ini

REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU- Jika para buruh gelar aksi demonstrasi, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) siap turun amankan aset Kota Pekanbaru. Mengingat aksi turun ke jalan rawan adanya provokasi yang dapat berujung pada pengrusakan fasilitas publik.

Hal itu dikatakan Kepala Satpol PP Pekanbaru, Zulfahmi Adrian. “Jika dimintai untuk melakukan penjagaan aset, kita siap,” sebut Zulfahmi, Kamis (27/04/2017).

Loading...

Hanya saja sampai saat ini pihaknya belum ada dapat arahan dari pihak kepolisian tentang adanya aksi buruh turun ke jalan memperingati Mayday atau hari buruh internasional. “Sampai hari ini belum dapat kabar,” terangnya.

Sementara itu dikabarkan ribuan buruh akan turun ke Ibu Kota Jakarta pada 1 Mei mendatang. Untuk menyampaikan aspirasi buruh sekaligus peringati Mayday atau Hari Buruh Internasional.

Hanya saja Ketua Bidang Advokasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (SBSI) Riau, G. Gultom sebut anggota kemungkinan tidak turun ke jala. perayaan Mayday. Perayaan Mayday salah satunya dengan melakukan seminar-seminar kepada para buruh, selerti seminar negosiasi. Para buruh akan diberikan ilmu negosiasi yang baik dan benar.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...