Setiap Shalat Jumat Penyemir Cilik Selalu Bermunculan

REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Jika Anda sering melaksanakan Shalat Jumat di Masjid Agung Ar-Rahman Pekanbaru, maka Anda akan melihat beberapa penyemir cilik yang sedang menyemir sepatu ataupun sendal jemaah. Bahkan jika Anda menggunakan sendal ataupun sepatu kulit, maka bersiaplah untuk dihampiri penyemir cilik tersebut. Berdasarkan pantauan Bertuahpos.com, Jumat (3/2/2017), penyemir cilik tersebut ialah anak-anak yang bertempat tinggal di sekitar Masjid Agung Annur Pekanbaru, Jalan Jendral Sudirman. Fadel, salah satu penyemir cilik mengatakan mereka hanya ada setiap pelaksanaan Shalat Jumat. "Kami ada bertiga bg, kadang berempat juga," terangnya. Selain itu, Fadel juga menerangkan, setiap Jumat biasanya penyemir-penyemir cilik ini mampu mengumpulkan dana sebesar hingga Rp 50 ribu. "Untuk tarifnya biasanya kami pasang Rp 5 ribu per satu pasang sendal atau sepatu," tutur Fadel. Bagi Fadel, kegiatan menyemir sepatu ini sangat bermanfaat bagi mereka. Hal ini dikarenakan uang yang mereka dapatkan bisa mereka gunakan untuk tabungan dan juga biaya mereka belanja sehari-hari.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...