Buku Ajar SD Bermuatan Seks Beredar sejak 2011
REDAKSIRIAU. CO, - Para orang tua sekolah dasar di Lahat, Sumatera Selatan, digemparkan dengan munculnya buku pelajaran yang memuat materi tentang organ seksual dan dinilai terlalu vulgar. Materi itu masuk dalam buku mata pelajaran Olah Raga dan Kesehatan.
Temuan itu kali pertama diketahui Ibnu Ilyas, orang tua siswa. Saat itu, keponakannya yang sekolah di salah satu sekolah dasar (SD) di Lahat meminta diajari pekerjaan rumah tentang Olah Raga dan Kesehatan. Dia terperanjat ketika membaca materi dibuku itu berisi edukasi seks.
"Setelah membaca materi yang dibahas di buku itu, materinya tidak layak untuk anak kelas 5 sekolah dasar, isinya itu terlalu vulgar," kata Ibnu saat dihubungi pada Selasa, 24 November 2015.
Ibnu menjabarkan, buku itu sudah lama beredar di kalangan murid SD. Dia mengetahui biasanya guru senior tidak membahas materi seksual dalam buku itu di kelas. Kemenakannya pun tak pernah diajarkan tentang bahasan itu tetapi meminta penjelasan kepadanya ketika di rumah. Namun sejumlah guru baru diketahui mengajarkan materi itu di kelas.
Buku itu diterbitkan Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional Tahun 2010. Ditulis Dadan Heryana dan Giri Verianti.
Materi buku yang dinilai tak layak bagi siswa sekolah dasar karena membahas soal seks itu terdapat pada Bab Menjaga Kebersihan Alat Reproduksi, dari halaman 57 sampai halaman 62.
Kalimat bahasan dianggap belum pantas bagi siswa sekolah dasar itu, di antaranya, pada poin nomor 3 di rangkuman tertulis anak laki-laki ditandai dengan mimpi basah, alat kelamin membesar, suara membesar, serta tubuh berkembang.
Berbau Vulgar, Buku Pendidikan Jasmani SD Ditarik
Pada bahasan akibat pelecehan seksual, terdapat kalimat: bagi perempuan yang terlanjur hamil di luar nikah, besar kemungkinan akan menggugurkan kandungan. Jika sudah demikian akan mengancam keselamatan anak, bahkan bayi.
Pada penilaian pengetahuan ada soal tentang nama-nama alat kelamin perempuan dan laki-laki. Pada salah satu soal pilihan tertulis alat kelamin laki-laki dinamakan: a. Testis, b. Vagina, c. Sperma, dan d. Ovarium.
Dihubungi terpisah, Kepala Sekolah Dasar Negeri 16 Lahat, Marlina, mengaku sempat terkejut saat menerima aduan dari salah satu wali murid soal materi buku pelajaran yang dibagikan kepada siswanya membahas seks dalam pelajaran Olah Raga dan Kesehatan.
Menurutnya, buku tersebut telah beredar dan dipinjamkan kepada murid sejak 2011 yang berarti sudah beredar selam lebih empat tahun.
"Buku yang dipinjamkan kepada siswa di sekolah kami sekitar 53 buku, dan temuan ini telah dilaporkan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lahat. Rencananya hari ini sudah ditarik semua. Setelah kejadian ini kami akan memperketat soal peredaran buku untuk para murid," kata Marlina. (
Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial
Tulis Komentar
Loading...