Sudah Tabrak Spion Mobil, Sopir Transjakarta Ini Menjebak Pengendara

REDAKSIRIAU.CO, JAKARTA -- Aksi arogansi telah diperlihatkan seorang pengemudi bus Transjakarta saat melintas di Jalan Jendral Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (18/8/2016) malam. Di kondisi yang macet, moda transportasi unggulan ibu kota Jakarta itu menyerempet sebuah mobil Nissan Serena berwarna hitam tepat di depan Plaza Semanggi. Kemacetan memang terjadi di lokasi itu setiap saat. Namun, bus berwarna oranye itu tiba-tiba berbelok ke arah kiri menuju Cawang, Jakarta Timur. Disitu ada sebuah mobil Nissan Serena yang dikendarai oleh Deddy (40). Alhasil bus itu menyerempet kaca spion dari mobil pengendara. Karena tidak terima, Deddy langsung berhenti dan menyuruh pramudi bus Transjakarta turun untuk mengganti rugi. Namun, sopir yang tidak mau memberikan identitasnya itu, lantas menyuruh pengendara masuk ke jalur bus Transjakarta. Merasa tidak ada hal yang aneh, Deddy pun masuk ke jalur bus Transjakarta untuk menyelesaikan masalahnya. "Si sopir bus Transjakarta malah fitnah bilang saya masuk jalur bus Transjakarta ke polisi. Padahal, saya disuruh dia karena kalau di jalur biasa bakal macet," ungkap pria paruh baya itu kepada Warta Kota di Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (18/8/2016). Kemudian, pengemudi itu pun mengancam kepada pengendara kalau kejadian itu masuk di kamera pemantau Closed Circuit of Television (CCTV). Karena merasa tidak bersalah, Deddy pun tidak takut. "Soal materi sih ngga masalah. Cuma arogansi dari pengemudi bus Transjakartanya aja. Harusnya, bisa diselesaikan secara baik-baik," ungkapnya. Pihak Ditlantas Polda Metro Jaya pun terjun ke lokasi kejadian. Kasusnya kini dalam penanganan petugas kepolisian. Dihubungi secara terpisah, Kepala Humas PT Transportasi Jakarta, Prasetya Budi mengaku akan menindaklanjuti kasus tersebut. "Betul seharusnya pramudi tersebut enggak perlu marah marah...bisa diselesaikan secara baik baik...," kata Prasetya Budi lewat pesan singkatnya. Dia berjanji akan langsung menindak pengemudi tersebut. "Ok.... saya sudah hubungi bidang Operasional utk menyelesaikan kasus ini..," ungkapnya. (Bintang Pradewo)

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...