Bupati Rohil Hadiri Penyantunan Anak Yatim, Dhuafa dan Sunat Massal

Bupati Rohil Hadiri Penyantunan Anak Yatim, Dhuafa dan Sunat Massal
REDAKSIRIAU.COM BAGAN SINEMBAH--Memperingati Tahun Baru Islam, sejumlah jemaah masjid dan perkumpulan menggelar penyantunan anak yatim, kaum dhuafa dan fakir miskin guna menyisihkan sedikit hartanya untuk menunjang kehidupan yang disebut tadi.

Istimewanya didua tempat penyantunan tersebut, dihadiri oleh Bupati Rokan Hilir, H Suyatno Amp, dan diikuti oleh Asisten I Pemkab Rohil, kepala dinas perhubungan, pendidikan, kesehatan, Camat Bagan Sinembah, Balai Jaya, Bagan Sinembah Raya dan rombongan dari kabupaten.

Loading...

Bupati dalam kata sambutan di dua tempat yakni di Masjid Nurul Iman yang letaknya di Kelurahan Bahter Makmur Kota, dan Gedung Serba Guna Putra Solo yang letaknya di Dusun Bangun Rejo, Desa Bahtera Makmur mengatakan, kegiatan itu haruslah dilakukan secara rutin dan dipertahankan setiap memasuki Tahun Baru Islam.

"Tapi, jangan hanya di Tahun Baru Islam ini saja di lakukan. Kegiatan seperti ini juga harus dilakukan setiap ada kegiatan untuk memperingati hari besar islam. Jadi, sifat sosial seperti menyantuni itu, tidak pernah putus sampai di tahun ini saja," ujar Suyatno.

Adapun jumlah Dhuafa yang disantuni oleh jemaah masjid Nurul Iman sebanyak, 44 jiwa, anak yatim 74 jiwa. Selain dari pada penyantunan anak yatim, dhuafa, Jemaah Masjid Nurul Iman juga melakukan sunnat massal kepada anak anak warga setempat sebanyak 28 jiwa.

Sementara untuk penyantunan anak yatim di Gedung Putra Solo, sebanyak 22 jiwa, dilakukan pula kegiatan upah upah anak anak serta membagikan sembako kepada fakir miskin yang terdapat di daerah tersebut.

"Kegiatan ini memang perlu dijaga, dan perlu dilestarikan untuk dapat membantu sesama. Karena, kalau bukan kita yang melakukan kegiatan seperti ini, siapa lagi. Jadi, saya minta masuarakat yang kehidupannya kecukupan, untuk saling membantu saudara kita yang layak untuk dibantu," pungkas orang nomor satu Rohil itu.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...