Riau Laporkan 28 ASN dan THL Meninggal Akibat Covid-19

 REDAKSIRIAU.CO.ID PEKANBARU — Pemprov Riau melaporkan setidaknya sudah 28 pegawai di lingkungan Pemprov Riau dilaporkan meninggal dunia akibat Covid-19.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau Ikhwan Ridwan dalam Podcast Diskominfotik Riau, Senin, 30 Agustus 2021.

Semenjak pandemi Covid-19 melanda, sudah ada sebanyak 28 ASN dan THL kita yang yang meninggal dunia akibat corona,” tuturnya.

Loading...

Dia mengungkapkan, sebab itu, Gubernur Riau Syamsuar meminta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk membantu keluarga korban dengan memberikan uang turut berduka cita.

Ikhwan menyebutkan, pertama untuk bantuan duka cita ini berjumlah Rp25 juta, tetapi karena jumlah pegawai yang meninggal akibat Covid-19 mengalami peningkatan akhirnya uang duka cita ini diberikan sebesar Rp20 juta. 

“Jadi memang ada bantuan uang duka cita dari Kepala OPD, Gubernur Riau, Wakil Gubernur Riau dan Sekdaprov Riau untuk pegawai yang meninggal,” terangnya. 

Walau begitu, Ikhwan mengharapkan tidak ada lagi ASN, maupun Non PNS, di lingkungan Pemprov Riau serta juga masyarakat Riau yang meninggal akibat Covid-19. (betuahpos)

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...