Rupiah Variatif Saat IHSG Sesi I Terkoreksi di Zona Hijau

REDAKSIRIAU.CO.ID Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) hingga sesi perdagangan siang hari ini bervariatif dengan kecenderungan lebih rendah, dari sesi awal pekan kemarin. Laju mixed kurs rupiah mengiringi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang terkoreksi sedikit dibandingkan pembukaan, namun masih di zona hijau dari sesi perdagangan Senin. 

Menurut Yahoo Finance, rupiah hingga perdagangan sesi I berada di posisi Rp14.070/USD atau tergelincir dari posisi penutupan sebelumnya Rp14.055/USD. Rupiah sendiri bergerak pada kisaran level Rp14.055 hingga Rp14.152/USD.

Posisi rupiah berdasarkan data Bloomberg, siang ini berada pada level Rp14.075/USD atau tidak lebih baik dibandingkan penutupan kemarin di posisi Rp14.062/USD. Siang ini tercatat rupiah bergerak 



Sementara, data SINDOnews bersumber dari Limas menunjukkan, rupiah siang ini menjaga tren pemulihan dan bertengger pada level Rp14.060/USD. Posisi rupiah membaik dibanding penutupan sebelumnya di posisi Rp14



Menurut data dari kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI, menunjukkan rupiah siang ini tertahan di zona hijau ke level Rp14.066/USD. Posisi ini memperlihatkan rupiah naik tipis dari posisi sebelumnya Rp14.067/USD.

Di sisi lain IHSG pada perdagangan siang ini masih menanjak usai bertengger ke level 6.447,01 dengan tambahan sebesar 11,86 poin atau setara 0,18% namun sedikit terkoreksi dari sesi pembukaan pagi tadi yang naik 13,340 poin atau 0,207% menjadi 6.448,49. Sedangkan kemarin bursa saham bertengger 6.435,15 dengan tambahan 29,28 poin atau 0,46%.

Sektor saham dalam negeri mayoritas menguat hingga sesi I dipimpin lonjakan tertinggi infrastruktur sebesar 0,53% diikuti industri dasar melompat 0,50%. Sedangkan sektor yang melemah yakni pertambangan dan perkebunan dengan masing-masing jatuh mencapai 0,18%.

Loading...

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...