Gaji ke-13 PNS Karawang Cair Hari ini

REDAKSIRIAU.CO Gaji ke-13 bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang sebesar dipastikan akan cair hari ini, Rabu (4/7/2018).

Sekretaris Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Karawang Bambang Setyo menyebut, anggaran yang disiapkan unuk gaji ke-13 bagi 11.504 ASN sebesar Rp 51 miliar. Hal ini sebagaimana yang diatur dalam Pasal A ayat (1) Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 tahun 2018.

"Dalam PP tersebut berbunyi pemberian penghasilan ketiga belas dibayarkan pada bulan Juli," ujarnya.

Loading...

Bambang mengungkapkan, besaran gaji ke-13 yang  diterima ASN Pemkab Karawang seperti besaran gaji Juni lalu. Hanya saja, yang berbeda pajak yang dikenakan.

"Pajaknya progresif, lebih besar dari pajak penghasilan bulanan biasa. Karena gaji ke -13 ini kan gaji yang lebih besar dari gaji yang didapat dari 12 bulan gaji yang biasa didapat PNS. Total keseluruhan pajaknya mencapai Rp 800 jutaan yang ditanggung PNS (ASN)," ungkapnya.

Bambang mengatakan, sesuai Pasal 3 Ayat (3) PP 18 tahun 2018, komponen gaji ke-13 bukan hanya untuk ASN, akan tetapi juga prajurit TNI dan anggota Polri, pensiunan, dan anggota DPRD.

 

“Komponenya untuk gaji ke-13 seperti take home pay. Ada gaji pokok, tunjangan jabatan, tunjangan keluarga, dan kinerja. Besarannya seperti gaji bulan Juni. Sementara untuk pensiunan, meliputi pensiun pokok, tunjangan keluarga, dan atau tunjangan tambahan penghasilan," tambahnya.

Sementara untuk gaji ke-13 anggota DPRD, lanjut Bambang, dialokasikan dari anggaran DPRD.

"Untuk DPRD, silahkan tanyakan kebagian sekretariat dewan. Tapi besarannya mungkin sama dengan ASN, yaitu sama dengan besaran gaji bulan Juni," tambahnya.

Bambang berharap, adanya gaji ke-13 membuat ASN semakin meningkatkan kinerja dan profesionaliamenya dalam melayani masyarakat.

"Pemerintah berharap gaji ke-13 ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan aparatur pemerintah. Pasalnya tujuan diberikannya gaji ke-13 ini adalah untuk membantu PNS (ASN) menghadapi musim kenaikan kelas," tutupnya.

Kompas.com

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...