PRB 2017 Resmi Dibuka

REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Ditandai dengan pemukulan gong oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (FKIP) Universitas Riau (UR), M. Nur Mustafa, Pekan Raya Biologi (PRB) 2017 resmi dibuka, Senin (16/1), bertempatkan gedung aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Universitas Riau. Dalam harapannya Dekan FKIP UR ini mengatakan kegiatan PRB 2017 ini bisa menghasilkan bibit-bibit siswa-siswi yang kompeten, dengan mengikuti berbagai perlombaan di PRB 2017. Selain itu beliau juga mengapresiasikan panitia pelaksana yang telah berhasil mengadakan PRB 2017. Pekan Raya Biologi 2017 merupakan kegiatan yang ditaja oleh himpunan mahasiswa program studi biologi FKIP UR. PRB 2017 merupakan kegiatan tahunan dari mahasiswa program studi FKIP Biologi, yang saat ini sudah memasuki tahun ke-22 diadakannya. Dalam laporannya, Riski Ma'ruf sebagai ketua pelaksana mengatakan untuk tahun ini PRB 2017 mengalami peningkatan dalam hal segi persiapan. Ini dibuktikan dengan hadirnya seluruh tamu undangan yang berasal dari luar kampus Universitas Riau. Seperti diantaranya, Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Riau, Arbaini. Serta hadir pula Sekretaris Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru, Nur Faisal. Selain itu, dalam kegiatan pembukaan PRB 2017, turut hadir pula beberapa pejabat tinggi Universitas Riau dan juga Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Universitas Riau. Diantaranya, Wakil Rektor I UR Thamrin, Wakil Dekan III FKIP UR Mahdum, Kepala Jurusan PMIPA FKIP UR Zuhri, Koordinator Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UR Evi Suryawati, serta beberapa dosen FKIP UR. Untuk tahun ini PRB 2017 mengangkat tema Kembangkan Inovasi Sains Kreatif Menuju Generasi Berkarakter Melalui Pekan Raya Biologi. Pekan Raya Biologi 2017 yang dulu bernama olimpiade biologi ini, nantinya akan diadakan selama seminggu, terhitung mulai tanggal 16 Januari 2017 hingga 21 Januari 2017.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...