Siak Perlu Contoh Bali Kalau Mau Sektor Wisatanya Maju

REDAKSIRIAU.CO, , PEKANBARU - Kabuapetn Siak menyimpan banyak objek wisata sejarah. Namun perlu dikelola lebih baik. Pemerintah Kabupaten Siak perlu belajar banyak kepada Pulau Dewata Bali, jika ingin sektor wisatanya maju.

Menurut Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indoensia (PHRI) Riau, inovasi itu perlu dipikirkan Pemda Siak. Identitas Siak sebagai kota wisata di Riau sudah banyak terngiang ke telinga wisatawan mancanegara, namun tetap ada tindakan lebih suapaya daerah ini semakin di lirik wisata sejarahnya.

Loading...

"Inovasi baru harus dibuat oleh Pemda. Coba ada gerai khusus makanan dan cinderamata yang besar. Perlu dicontoh Bali. Pelancong yang datang dari luar negeri harus dengan adat, menyiapkan baju bagi pengunjung, bisa baju adatnya, disewakan kepengunjung yang ingin mengunjungi Istana. Kenapa Siak tidak dibuat begitu, jadi kan dari sana pemasukan ada, lalu orang luar juga lebih tertarik untuk ke Siak," jelas Ondi.

Lanjut dengan mempunyai gerai makanan PHRI juga mengatakan di Siak seharusnya dapat menonjolkan gerai-gerai khusus ikan. "Selain itu gerai makanan khusus ikan-ikan seharusnya ada. Bukan malah banyak kedai kopi, melihat potensi sungai seharusnya Siak juga menjual ikan," tambahnya.

Dengan melakukan inovasi baru, wisata Siak nantinya akan lebih ramai dikunjungi tidak hanya pelancong luar, namun pelancong dari luar negeri. "Lebih banyak membuat inovasi, seperti gerai oleh-oleh jangan kecil-kecil, buat aja besar-besar, "tungkasnya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...