Nafa Urbach: Suami Saya Laki-laki Luar Biasa

REDAKSIRIAU.CO, Rumah tangga penyanyi Nafa Urbach digoyang isu kedekatan suaminya, Zack Lee dengan Nikita Mirzani. Nafa tetap bersabar dan tak mau emosi menanggapi isu tersebut meski video kemesraan suami dan Nikita di sebuah klab beredar luas.

Loading...

Nafa pun menulis beberapa kalimat yang tetap menjaga keutuhan rumah tangganya bersama Zack. Dia pun tetap memuji Zack sebagai suami yang baik. Nafa masih bungkam kepada awak media soal isu tersebut.

"Teman teman wartawan yang saya kasihi , saya memohon maaf sebesar2nya untuk saya tdk bs menerima wwcr dlm bentuk apapun perihal berita yg sedang beelangsung , mohon untuk tdk memaksa sy atau meminta saya klarifikasi soal apapun saat ini . Krn yg saya butuh adalah berdiam diri bersama Tuhan dan menunggu Tuhan yg bertindak .

Saya mengasihi suami saya buat saya dia laki laki yg luar biasa yg Tuhan berikan untuk saya ......" tulis Nafa. Netizen sebelumnya berkomentar tetap mendukung rumah tangga Nafa dan Zack tetap baik-baik saja.

"Yang kuat kk , aku jadi ikut kuat klu lht kejadian rmh tngga kk bs jdi cntoh utk sy mnghdpi suami sy .kk nafa kuat ya @nafaurbach," tulis netizen.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...