Firdaus-Ayat Cahyadi Dipastikan Akan Diusung Partai Demokrat

REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Sehabis perayaan Idul Adha, Partai Demokrat bakal mengumumkan usung kembali pasangan Firdaus-Ayat di Pilwako Pekanbaru 2017. Hal tersebut setelah menimbang hasil survei Firdaus dengan Ayat Cahyadi dinilai memiliki peluang Besar untuk menang. Informasi ini dibenarkan oleh pelaksana tugas (Plt) DPD Demokrat Riau, Achmad.

  

  

Rencanyanya sehabis Idul Adha DPD akan mengeluarkan surat rekomendasi pasangan Firdaus bersama Ayat Cahyadi sebagai paslon Walikota dan Wakil Walikota untuk maju di Pilwako Februari 2017.

  

  

“Selasa (13/09/2016), mendatang kita akan keluarkan rekomendasi pasangan calon Firdaus - Ayat yang akan maju di Pilwako 2017,” sebutnya.

  

Loading...

  

Achmad semestinya rekomendasi tersebut dikeluarkan pada Kamis lalu. Hanya saja sebab ada kesibukan persiapan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Demokrat ke 15 makanya diundur.

  

  

Untuk dukungan partai lain, Achmad sebut Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Gerindra bakal ikut berkoalisi. Tahapan selanjutnya akan dilakukan konsolidasi seluruh jajaran partai sebagai persiapan. “Tahapan berikutnya konsolidasi seluruh jajaran partai untuk menentukan jadwal-jadwal kampanye,” tuturnya.

  

  

Terkait peluang kemenangan incumbent atau petahana, Achmad sampaikan secara hasil survei peluang menang pasangan tersebut cukup besar. "Dengan pengalaman yang ada potensi menang besar. Untuk deklarasi resmi masih akan kita koordinasikan dengan DPC PKS dan partai lain yang berkoalisi,” katanya.

  

  

Sedangkan DPW PKS Hendri Munif ketika dikonfirmasi beberapa waktu lalu menjawab secara diplomatis. PKS Riau memang telah mengusulkan Firdaus-Ayat Cahyadi, Ayat Cahyadi-Irvan Herman, dan Ayat Cahyadi-Zulfan Hafis ke pusat. “Tunggu surat resmi DPP. Semua berkemungkinan,” jawabnya belum lama ini.

  

  

Seperti yang diketahui, Demokrat memiliki 6 kursi di DPRD Pekanbaru Sedangkan PKS ada 3 kursi. Artinya sudah memenuhi syarat minimal untuk usung calon dari jalur partai yakni 9 kursi.

  

  

Selain Firdaus-Ayat Cahyadi yang diusung Demokrat dan PKS. Partai Golkar juga sudah memutuskan bakal usung calon Ramli Walid dan Irvan Herman di Pilwako Februari 2017 mendatang.

  

  

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...