Jadi Sekolah Favorit, MTs N Tembilahan Miliki Siswa Terbanyak di Riau

Kasek MTs N Tembilahan, Rusli
REDAKSIRIAU.CO TEMBILAHAN - Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTs N) Tembilahan yang terletak di Jalan Batang Tuaka, Kecamatan Tembilahan merupakan jumlah Siswa terbanyak di Riau.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Sekolah (Kasek) MTs N Tembilahan, Rusli. Ia mengatakan MTs N tersebut berdiri dari tahun 1979 dan kini telah menjadi salah satu sekolah favorit di Kota Tembilahan. Sabtu (16/1/2016).

"Saya menjabat sebagai kasek disini sejak 12 Februari 2012, Sebelum saya menjabat memang sejati sudah di favoritkan" Tukasnya.

Loading...
Mengenai jumlah terbanyak, lanjutnya, memang tidak bisa dipungkiri bahwa MTs N Tembilahan Murid  terbanyak untuk Madrasah se Riau.

"Jumlah siswa kita saat ini mencapai 1122 orang siswa," Tuturnya

Dengan jumlah yang banyak ini, lanjut Ramli, kami sangat apresiasi akan tetapi kami juga berharap agar ada solusi tambahan sekolah lagi, agar dapat menstabilkan jumlah anak belajar dalam lokal biar lebih efesien.

"Tambahan sekolah yang dimaksud adalah membuat sekolah baru, yang satu atap dengan MTs N Tembilahan dengan tujuan meminimalisir jumlah dalam satu lokalnya," Tukas Rusli.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...