Atasi Peningkatan Volume Penumpang, KOP Tembilahan Pembenahan Dermaga

Subsie KBPP Suprianto
REDAKSIRIAU.CO, TEMBILAHAN - Mengatasi peningkatan Volume Penumpang menjelang arus mudik Idul Fitri, Kantor Kesyahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tembilahan, telah melakukan pembenahan Dermaga Tembilahan.

Hal tersebut disampaikan Subsie KBPP Suprianto. Selasa (12/1/2016), di tempat kerjanya KSOP Jalan Jendral Sudirman Tembilahan.

"Persiapan ini jauh hari sengaja kami persiapkan, mengingat lonjakan volume penumpang biasanya akan meningkat," sebut Suprianto.

Loading...
Selain melakukan pembenahan Dermaga, Ia juga akan melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian Inhil untuk mengatasi tindakan penanggulangan, jika terjadi hal-hal terhadap keselamatan penumpang.

"Hal ini sudah menjadi tugas kami sebagai Syahbandar Inhil, mudah-mudahan dalam pelaksanaannya nanti, senantiasa diberikan kelancaran," Tukasnya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...