432 Mahasiswa Universitas Islam Indragiri Diwisuda

REDAKSIRIAU. CO TEMBILAHAN - Sebanyak 432 Mahasiswa Universitas Islam Indragiri (Unisi) mengikuti wisuda ke 6, di Venue Futsal, Jalan Beringin, Tembilahan. Sabtu (21/11).

Pada convocation ke 6 ini, tampak langsung hadiri Pembina YTG, Indra Muklis Adnan, Rektor Unisi, DR R Sri Handayani, seluruh citivas, dan undangan lainnya

Tampak kala itu, seluruh calon sarjana duduk dengan rapi sembari menunggu detik demi detik di panggil untuk pengambilan Ijazah terakhir mereka, semua orangtua dan keluarga yang datang menyaksikan penuh dengan berbagai rasa, ada yang sedih, dan haru serta bahagia.

Loading...
"Akhirnya usai sudah apa yang mereka perjuangkan selama ini, meskipun banyak lika-liku yang mereka rasakan akan tetapi itu bukan menjadi penghambat semangat juang mereka." Ungkap Syahrul yang merupakan salah satu orangtua dari anaknya yang diwisuda.

Sementara itu, mantan Indra Muchlis Adnan mengatakan, ini bukanlah akhir dari apa yang kalian cita-citakan selama ini, jadikan ini sebagai langkah awal untuk menuju kekehidupan yang mapan kedepannya.

"Ini juga merupakan kabar yang akan membuat ribuan mata orangtua akan menetes karena terharu mengingat perjuangan mereka untuk menyelesaikan kuliah anak-anak mereka, yang kini telah usai." Tukas Indra.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...