Pecahkan Rekor MURI, Disporbudpar Gandeng Disdik Inhil

Kadisporbudpar Inhil, Rudiansyah saat memimpin rapat
REDAKSIRIAU.CO TEMBILAHAN - Dinas Pendidikan (Disdik) dan Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporbudpar) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melaksanakan rapat bersama untuk mensukseskan Iven Wisata Inhil yakni Gema Muharram yang akan dilaksanakan pada Jumat (23/10) mendatang. Selasa (21/10).

Rapat yang dipimpin Kadisporbudpar Rudiansyah dan didampingi Sekertaris Disdik Inhil M Hatta tersebut dilaksanakan di Aula Disdik Inhil yang juga dihadiri Kepala sekolah mulai dari TK, SD, SMP, SMA sederajat di Tembilahan dan Tembilahan Hulu.

Loading...

Kadisporbudpar Inhil, Rudiansyah berharap pada pihak sekolah yang ada di Tembilahan dan Tembilahan Hulu untuk berpartisipas memeriahkan Iven Wisata Inhil dengan mengutus para siswa dan guru untuk membawa bubur asura.

"Pada tahun lalu, Inhil telah memecahkan rekor MURI dengan buka bersama dengan bubur asura. Pada tahun ini, Pemda Inhil berencana akan memecahkan rekor MURI dengan memaca syalawat nariah terbanyak yang ditargetkan diikuti 60 Ribu orang," Ungkap Rudi.

Jadi, lanjutnya kembali, partisipasi seluruh sekolah yang berada di Tembilahan dan Tembilahan Hulu sangat penting untuk memecahkan rekor MURI tersebut.

Sementara itu, Sekertaris Disdik Inhil, M Hatta mengatakan bahwa pihaknya akan pasti membantu memeriahkan dan mensukseskan iven tahunan tersebut.

"Pihak kami telah mengintruksikan seluruh sekolah di Tembilahan dan Tembilahan Hulu untuk memeriahkan inve religi ini," Kata Hatta singkat.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...