20 Kades di Inhu Ngadu ke Gubernur

Ilustrasi,Int

REDAKSIRIAU.CO.ID, INDRAGIRI HULU - Sebanyak 20 kepala desa dari Indragiri Hulu (Inhu) Provinsi Riau mengadu ke Gubernur Riau Syamsuar agar jalan di desa mereka segera diperbaiki. Mereka menyebutkan bahwa kerusakan badan jalan di daerah kampung sangat parah.

Camat Batang Cenaku, Indragiri Hulu, Triyatno saat dikonfirmasi mengatakan kerusakan jalan sudah terjadi sejak satu bulan terakhir. Jalan di sana rusak karena banyak kendaraan melintas melebihi tonase dan tak kunjung diperbaiki.

"Mobil yang lewat ke sana juga tonasenya tinggi. Ada truk, tronton bawa CPO hingga angkutan berlebih," terang Triyatno, Senin (7/11/2022).

Loading...

Triyatno menilai ada tiga titik jalan rusak di daerahnya. Ketiga titik jalan rusak akibat lama tak diperbaiki dan tonase kendaraan yang melintas melebihi kapasitas.

Terkait kerusakan jalan, berbagai upaya sudah dilakukan pihak kecamatan dan masyarakat. Salah satunya memperbaiki seadanya meskipun akhirnya masyarakat menyerah.

Terakhir seluruh kepala desa dan camat di daerah tersebut melapor ke Gubernur Riau Syamsuar pada Rabu (1/11) lalu. Mereka minta jalan agar segera diperbaiki.

"Kami udah perbaiki bersama masyarakat. Perusahaan sekitar juga, tapi tidak selesai karena itu butuh peralatan khusus. Kami sudah laporkan ke pak gubernur, ada 20 kepala desa melapor dan katanya segera ditangani," kata Triyatno.

Diketahui kerusakan jalan lintas selatan di Imdragiri Hulu sudah lama dikeluhkan. Jalan itu rusak sejak beberapa bulan terakhir dan banyak menyebabkan mobil tumbang dan anak sekolah jatuh.

Masyarakat pun meminta pemerintah agar segera mengambil tindakan. Salah satunya dengan melakukan perbaikan di jalan milik privinsi Riau tersebut.

detik.com

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...