REDAKSIRIAU.CO.ID Imej mewah sudah begitu melekat dalam diri Hotman Paris. Sebagai majikan yang tajir, Hotman paris tak pernah perhitungan dengan asistenpribadinya.
Setelah memanjakan sang asisten pribadi dengan naik jet pribadi, kini Hotman Paris kembali memberikan kemewahan kepada wanita yang menjadi partner kerjanya itu.
Bersama dengan Melaney Ricardo, Hotman Paris dan asistennya mengunjungi sebuah toko berlian.
"Ini toko berlian paling mewah di Plasa Indonesia," ujar Hotman Paris.
Kemudian mereka memasuki toko dan memilih berlian yang ada disana.
Hotman Paris membelikan asistennya berlian mewah (Tangkapan layar YouTube channel Hotman Paris Show)
"Pokoknya malam ini lu beli apapun yang kau suka, gue bayarin deh," ujar Hotman Paris kepada sang asisten seperti yang dikutip Matamata.com dari YouTube channel Hotman Paris Show (15/4/2019).
Hotman Paris dengan senang hati mentraktir sang asisten karena habis menang perkara besar. Tak tanggung-tanggung bahkan Hotman Paris ingin sang asisten memilih berlian dengan berat yang cukup besar.
"Oke karena aku habis menang perkara besar, kau boleh pilih tapi harus 13 krat," ujar Hotman.
Sayangnya, di toko tersebut tidak menyediakan berlian dengan berat yang diinginkan oleh Hotman Paris. Sebagai jalan tengahnya, Hotman paris kemudian memesankan berlian dengan berat sesuai keinginan Hotman Paris.
"Oke saya pesan sekarang 13 krat. Berapapun nggak ada masalah," ujar Hotman Paris.
Berlian seberat 6 krat di toko tersebut di banderol seharga 3 miliar. Jika Hotman Paris memesan berlian 13 krat, berarti biaya yag dikeluarkan bisa mencapai 12 miliar lebih. Surga banget nih jadi asistennya Hotman Paris.