Dibangun 4 Bulan, Lapangan Baseball di Rawamangun Siap untuk Asian Games

REDAKSIRIAU.CO.ID Venue Jakarta International Baseball Arena sudah siap digunakan untuk perhelatan Asian Games 2018. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan venue tersebut tadi pagi.

"Saya sampaikan apresiasi kepada semua yang sudah bekerja menyiapkan ini dengan baik, tepat waktu, tepat kualitas dan tepat biaya. Kita ingin agar KPI yang hebat di awal ini akan diteruskan dengan sukses sukses ke depan," ujar Anies di Jakarta International Baseball Area, Rawamangun, Senin (13/8/2018).

Kepala Dinas Olahraga DKI Jakarta Ratiyono mengatakan pembangunan venue ini hanya membutuhkan waktu 4 bulan saja. Tepatnya dari bulan April sampai Juli 2018.

Loading...

"Ini Bandung Bondowoso nih, pembangunanya sejak April sampai Juli 2018," ujar Ratiyono.

 

Ratiyono mengatakan, venue ini telah memiliki standar internasional. Rumput yang menjadi lapangan baseball disiram empat kali sehari. Ruang media center, VIP, sampai tribun penonton pun sudah sesuai standar dunia.

"Termasuk penyiraman tamannya nih 4 kali sehari dari pagi, siang, sore, dan malam sehingga bisa hijau seperti ini dan ini memang ada tekniknya, ahli lapangan golf yang membuat rumput ini," kata dia.

Tadi pagi, Anies bukan hanya meresmikan venue baseball. Namun juga sekaligus meresmikan 10 gelanggang olahraga dan Jakarta International BMX Track. Pembangunanya menggunakan anggaran dari kompensasi koefisien luas bangunan PT Sinarmas Land.

Pembangunan 10 GOR memakan biaya Rp 35 miliar, untuk BMX Track sebesar Rp 27 miliar, dan venue baseball sebanyak Rp 39 miliar.

Kompas

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...