TUTUP

Truk Muatan Pasir Kecelakaan, Sopir dan Kernet Tewas Seketika

Senin, 31 Oktober 2016 | 19:21:20 WIB
Truk Muatan Pasir Kecelakaan, Sopir dan Kernet Tewas Seketika
REDAKSIRIAU.CO,  MAGELANG - Truk bermuatan pasir K 1802 R mengalami rem blong saat melintas di Jalan Raya Blabak-Ketep, tepatnya di Dusun Kapuhan, Desa Kapuhan, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Minggu 30 Oktober 2016 malam.

Dalam kecelakaan tunggal tersebut, pengemudi dan kernet tewas karena mengalami luka parah. Kini, peristiwa kecelakaan tersebut masih dalam pengusutan Satlantas Polres Magelang.

Informasi diperoleh menyebutkan, truk K 1802 R dikemudikan Sujadiyono (47), dengan kernet Sukahar, (47), keduanya warga warga Dusun Panjang, Desa Panjang, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus.

Truk tersebut bermuatan pasir saat melintas di Jalan Raya Blabak-Ketep tepatnya di Dusun Kapuhan, Desa Kapuhan, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Minggu (30/10), sekitar pukul 21.00 WIB, tiba-tiba remnya blong.

Diduga truk tersebut mengangkut muatan melebihi tonase, ketika melintas di jalan yang kondisinya menurun. Kemudian untuk mengurangi laju truk, pengemudi terus membanting ke kiri jalan dan menabrak salah satu pohon yang berada di pinggir jalan.

Kapolres Magelang AKBP Zain Dwi Nugroho melalui Kanit Laka Iptu Hartoyo mengatakan, terdapat sejumlah faktor yang menyebabkan truk tersebut kecelakaan.

Selain karena rem blong, truk juga memuat pasir melebihi tonase. "Dengan kondisi minim penerangan dan jalan yang menurun tajam, membuat sopir tidak bisa mengendalikan laju kendaraan,” kata Iptu Hartoyo.

Menurutnya, malam itu sopir membanting setir ke kiri jalan, nahas truk menabrak pohon hingga roboh. "Ketika itu kernet yang terlempar keluar akibat tabrakan tersebut kemudian tertimpa pohon yang roboh. Akibatnya, korban meninggal dunia," katanya.

Setelah menabrak pohon, ternyata truk terus melaju hingga sopir banting stir ke kanan dan masuk ke kebun salak sedalam 1 meter.

Saat itu, sopir diketahui terjatuh ke samping dan tertimpa badan truk hingga meninggal dunia. "Kedua korban mengalami luka parah pada bagian kepala hingga mengakibatkan mereka meninggal dunia. Mereka berdua kemudian dibawa menuju ke RSUD Muntilan," pungkasnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak