TUTUP

Pertama Kali Digelar, Dishub Berikan Penghargaan Kepada 12 Juru Parkir Terbaik

Ahad, 25 September 2016 | 15:43:18 WIB
Pertama Kali Digelar, Dishub Berikan Penghargaan Kepada 12 Juru Parkir Terbaik
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Pekanbaru, memberikan penghargaan kepada 12 juru parkir yang ada di Kota Pekanbaru. Hal ini disampaikan oleh Kepala UPTD Parkir, Bambang Armanto. "Hari ini kita berikan penghargaan kepada 12 juru parkir kita. 12 orang ini mewakili 12 kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru," katanya kepada bertuahpos.com, Minggu (25/9/2016). Pemberian penghargaan ini merupakan pertama kalinya diberikan Dishub kepada para 12 juru parkir tersebut. Mereka diberikan penghargaan atas beberapa penilaian yang dicapai oleh juru parkir tersebut. "Kita ada kriterianya seperti menggunakan atribut lengkap, memberikan karcis kepada masyarakat, bisa mengatur lalu lintas, parkirnya rapi dan masih banyak lainnya," jelas Bambang. Mereka yang terpilih tersebut, merupakan juru parkir yang berkontribusi terhadap pemasukan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pekanbaru. "Tapi bukan berarti juru parkir tidak berkontribusi, mereka semua termasuk. Dipilihnya 12 orang ini diharapkan memotivasi yang lain juga," sambungnya. baca: Ini Nama Para Juru Parkir Penerima Penghargaan dari Dishub Meski baru pertama kali digelar, Bambang berharap untuk kedepannya Dishub bisa menambah penghargaan juru parkir yang ada di Pekanbaru. "Mudah-mudahan kedepannya kita buat acara serupa tapi pesertanya kita banyakkan," harap pria yang pernah menjabat sebagai Kepala UPTD Terminal BRPS tersebut. Pada saat itu, Wali Kota Pekanbaru Firdaus didampingi Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi berkesempatan menyerahkan penghargaan tersebut. Selain menyerahkan penghargaan, Pemko juga memberikan bingkisan kepada 12 juru parkir itu.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak