Di Inhil, Keponakan Tikam Pamannya Sendiri Saat Nonton Musik

Daus (korban) saat menjalani perawatan
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Diduga karena dendam lama, Firdaus alias Daus warga parit Sari Jawa RT 19 Dusun Citra Harapan Desa Sungai Ara Kecamatan Kempas, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau ditusuk berkali-kali menggunakan sebilah pisau oleh Hery Oktavianus alias Hery warga Sungai Kemang RT 09 RW 04 Desa Sungai Gantang Kecamatan Kempas Kabupaten Inhil.

Hery dan Daus diketahui masih memiliki hubungan persaudaraan, yaitu Hery masih merupakan keponakan Daus.

Loading...

Menurut keterangan Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono SIK, kejadian itu dialami Daus pada Kamis (14/4/2016) malam sekira pukul 19.30 Wib. Pada saat itu, Daus bersama dua temannya yang diketahui bernama Wahyudi (saksi) dan Alpian (saksi) pergi ke Blok C Kelurahan Kempas Jaya Kecamatan Kempas untuk melihat acara orgen tunggal.

Sesampainya di acara saksi dan korban berdiri di depan pentas untuk menikmati acara tersebut, selanjutnya sekira pukul 01.00 dini hari korban dan saksi bermaksud untuk pulang dikarenakan acara telah selesai namun diperjalan ke tempat parkir di tepi jalan korban dipanggil pelaku.

"Pada saat itu pelaku berkata kepada korban, kita tidak dendam lagikan? kita bekawankan?," kata Hadi Wicaksono, Sabtu (16/4/2016).

Kemudian, katanya lagi, pelaku mengambil pisau jenis badik yang diletakkan dipinggangnya, dan langsung menyerang korban sehingga mengakibatkan korban mengalami luka dibeberapa bagian tangan dan kaki.

"Karena merasa terancam korban menyelamatkan diri dan lari ke arah saksi, mengetahui korban dalam keadaan luka lalu saksi membawa koban ke Bidan Dian Febrian di Pasar Kilo 8 Kelurahan Harapan Tani Kecamatan Kempas guna perawatan medis," tambah Kapolres Inhil.

Saat ini kasus tersebut tengah ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Kempas guna proses penyelidikan lebih lanjut.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...