Cerita Keluarga, Pegawai BPK Ini Naik Lion Air untuk Kerja Setelah Berakhir Pekan dengan Istri

REDAKSIRIAU.CO.ID Dicky Jatnika dilaporkan keluarga sebagai salah satu penumpang pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018).

Pesawat dengan rute Jakarta-Pangkalpinang ini jatuh sesaat setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta.

"Kata istrinya memang Dicky ada di pesawat itu,” ungkap Mamah (57), salah satu saudara dari korban saat ditemui di kediaman keluarga Dicky, Senin siang.

Loading...

Mamah menuturkan, Dicky datang ke Jakarta untuk menemui istrinya. Dia memang kerap bolak-balik Jakarta Pangkal Pinang lantaran pekerjaannya sebagai pegawai negeri sipil di BPK RI di Pangkal Pinang.

“Istrinya di Jakarta. Jadi setiap Sabtu pasti pulang pergi Pangkal Pinang Jakarta,” tuturnya.

Kabar itu juga membuat keluarga cemas orangtua korban, Adi Dutisna dan Eti Sudarti. Bersama adik dan kakak korban langsung meluncur ke Jakarta usai menerima kabar tersebut.

“Di sini cuma rumah orangtuanya saja. Tadi baru saja pergi ke Jakarta buru-buru karena panik dan cemas,” ungkapnya.

 

Mamah menjelaskan, korban memang jarang pulang ke Bandung. Terakhir kali, lanjut dia, Dicky pulang pada bulan September 2018 kemarin.

“Bulan kemarin pulang nengokin kakaknya yang lagi sakit,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Camat Kiaracondong, Tarya mengatakan, pihaknya sempat menerima informasi terkait kabar salah satu warganya yang menjadi korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610.

“Kami juga baru dapat informasi barusan jam 14.00 WIB dari Humas Kota Bandung. Kemudian kami cek ke operator e-KTP dan didapat alamat lengkap di sini dan memang warga sini,” tuturnya.

 

Tarya mengatakan, pihaknya akan mengawal hingga ada kejelasan informasi dari crisis centre di Jakarta.

“Kami akan mengawal terus informasi selanjutnya apakah jenasah dibawa ke sini atau tidak. Kalau dibawa kesini kai akan mengurus penguburannya kalau jenazah sudah ditemukan. Sekarang yang terpenting ditemukan dulu saja,” ungkapnya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...