TUTUP

Kecelakaan Saat Uji Coba Motor, Pebalap Wanita Tewasa

Sabtu, 29 Oktober 2016 | 21:23:54 WIB
Kecelakaan Saat Uji Coba Motor, Pebalap Wanita Tewasa
REDAKSIRIAU.CO, –TRENGGALEK– Seorang pebalap wanita di Trenggalek Jawa Timur, Sabtu (29/10/2016), tewas setelah sepeda motor yang dikendarainya oleng dan menabrak pembatas jalan.

Kecelakaan terjadi di Desa Durenan, Dusun Tugu Bacang, Kecamatan Durenan Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Korban diketahui bernama Riska Alvionita (19), warga Desa SIdorejo, Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung.

Awal mula peristiwa ini terjadi saat Riska sedang melakukan uji coba sepeda motor yang biasa digunakan untuk adu kecepatan atau drag race.

Riska melakukan uji coba sepeda motor yang sudah dimodifikasi khusus untuk adu kecepatan ini, bergerak dari arah selatan ke arah utara dengan menempuh jalur lurus.

Sekitar 200 meter dari garis start, motor yang dikendarainya hilang kendali. "Mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat kejadian," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Trenggalek Ajun Komisaris Polisi Heru Sudjio.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak