TUTUP

Ini Harga Bawang Putih dan Merah Saat Ini

Ahad, 18 September 2016 | 13:08:03 WIB
Ini Harga Bawang Putih dan Merah Saat Ini
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Harga jual bawang putih di pasar Cik Puan Kota Pekanbaru, Provinsi Riau lebih tinggi dari harga bawang merah. Kenaikan nilai jual bawang putih tersebut dipicu oleh stok bawah putih yang sedikit.

  

Kesulitan untuk memperoleh bawang putih itulah yang membuat para pedagang berinisiatif untuk menaikkan harga jualnya.

  

Menurut salah seorang pedagang yang biasa berjualan di pasar Cik Puan Kota Pekanbaru, M Yasir (40), harga bawang putih di pasaran saat ini mencapai Rp 35 ribu per kilogramnya. Sedangkan untuk harga normalnya bawang putih dikisaran harga Rp18 ribu per kilogramnya.

  

"Sejak lebaran kemaren harganya sudah naik dan tidak ada turun sampai sekarang," ujarnya.

  

Sementara untuk harga bawang merah hanya Rp28 ribu per kilogramnya. Sedangkan biasanya harga bawang merah Rp32 ribu hingga Rp35 ribu per kilogramnya.

  

"Mungkin untuk bawang putih panennya lagi kurang. Kalau kita setiap kali beli 20 kilo, karena lagi sepi. Kalau ramai, satu atau dua hari saja," sambungnya

  

Pasokan bawang masih disuplai dari Provinsi Sumatra Barat, Medan dan Jawa. Namun untuk di pasar ini sebagian besar suplai bawang untuk pasar masih dipasok dari Sumbar.

  

Daya beli masyarakat yang menurun juga disebabkan karena tingginya beberapa harga komuditi lain. Misalnya cabai, kentang dan rawit. Imbas kenaikan bawang putih membuat pedagang dipasar itu sepi pembeli.

  

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak