TUTUP

Siswa SMA Ditikam Preman Kampung

Rabu, 31 Agustus 2016 | 23:58:09 WIB
Siswa SMA Ditikam Preman Kampung
REDAKSIRIAU.CO, MANADO - Nahas dialami oleh Viko Kolondam (16), warga Kelurahan Batu Kota, Lingkungan III, Kecamatan Malalayang. Pasalnya, Viko harus menderita luka di bagian perut karena ditikam oleh preman kampung di tempat tinggalnya bernama Yakob. Peristiwa itu terjadi dibelakang SDN 13, Batu Kota, Rabu (31/8/2016) sore.

  

   Menurut penuturan korban saat datang melapor ke Polsek Malalayang, saat itu dirinya baru tiba di rumah usai beraktivitas sebagai seorang pelajar di salah satu Sekolah Menengah Atas (SMA). Beberapa saat kemudian, datang pelaku Yakob bersama temannya Fersy, memanggil nama korban dari luar rumah.

  

   "Saat saya berada di rumah, tiba-tiba pelaku datang bersama temannya. Kemudian pelaku dan temannya itu memanggil saya. Karena saya rasa tidak ada persoalaan dengan mereka maka saya pun menemui mereka," terang korban.

  

   Kemudian, saat berada tepat di belakang SDN. Tiba-tiba pelaku Fersy langsung memeluk tubuh korban dari belakang. Saat itulah pelaku Yakob tanpa basa-basi, langsung mencabut pisau dan dua kali melayangkan tikaman kearah tubuh korban. Beruntung tikaman itu cepat dihindari oleh korban, meski salah satu tikaman sempat melukai perut korban, namun tidak begitu fatal.

  

   Usai menyerang korban, keduanya langsung melarikan diri, sedangkan korban langsung diantar oleh ayahnya untuk melapor ke Polisi. Kapolsek Urban Malalayang AKP I Made Sumadia ketika dikonfirmasi mengatakan jika Kedua identitas pelaku sudah dikantongi.

  

   "Dan sementara ini dalam pengejaran anggota," pungkasnya.

  

  

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak