TUTUP

Hari Ini, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Ditutup

Rabu, 27 Oktober 2021 | 14:36:38 WIB
Hari Ini, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Ditutup

REDAKSIRIAU.CO.ID  PEKANBAR, Manajemen Pelaksana (PMO) menyatakan pendaftaran kartu prakerja gelombang ke-22 bakal ditutup pukul 23.59 WIB, Rabu (27/10/2021) malam ini.

 

PMO menyatakan jumlah kuota yang disiapkan untuk gelombang ini ialah sebanyak 46 ribu yang berasal dari pencabutan kepesertaan dari gelombang 18-21.

 

"Gelombang 22 ini adalah gelombang pemulihan di semester II 2021 dengan memanfaatkan kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18-21. Kuotanya sekitar 46 ribu," kata Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tahutu. 

 

Sebagai informasi, PMO dapat mencabut kepesertaan bisa peserta tak menggunakan insentif untuk pelatihan yang sudah disediakan.

 

"Gelombang 22 ini juga menjadi penutup rangkaian penerimaan di program Kartu Prakerja," imbuh Louisa.

 

Sebelumnya, PMO Kartu Prakerja telah membuka pendaftaran gelombang 22 pada Senin (25/10) lalu. Pendaftaran dapat dilakukan lewat situs web di www.prakerja.go.id.

 

"Pembukaan gelombang akan berlangsung beberapa hari, jadi tidak perlu buru-buru. Isi data diri dengan benar. Proses seleksi tidak berdasarkan siapa yang mendaftar pertama," terang PMO awal pekan ini. (Riaugreen)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak