TUTUP

Pengumuman Hasil UN, Ini Peringkat Belitung se-Babel

Jumat, 25 Mei 2018 | 13:14:28 WIB
Pengumuman Hasil UN, Ini Peringkat Belitung se-Babel

REDAKSIRIAU.CO  Kepala Bidang Pembinaan SMP Sutawijaya mengatakan hasil ujian nasional di Belitung tahun ini mengalami kenaikan. Ini dikatakannya Jumat (25/5/2018) saat pengumuman ujian nasional (UN) yang dilakukan seluruh SMP.

"Tahun lalu peringkat 4 di provinsi, tahun ini meningkat jadi peringkat 3," jelasnya.

Nilai rata-rata kabupaten untuk tiap mata pelajaran (mapel) yakni Bahasa Indonesia 68,48, Bahasa Inggris 48,29. Sedangkan mata pelajaran matematika 41,29 dan IPA 47,20.

Ia menambahkan meskipun hasil UN tidak menentukan kelulusan siswa, namun tetap menjadi prasyarat kelulusan.

Nilai UN juga menjadi patokan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya. Selain itu juga menjadi acuan evaluasi guru dalam menyampaikan materi pembelajaran.

"Artinya guru dalam mengajar di sekolah apakah sudah berpatokan standar kompetensi lulusan dan membuat soal penilaian sudah mengacu kisi-kisi sesuai BSNP (badan standar nasional pendidikan)," ujarnya

Posbelitung.co

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak