TUTUP

Disperindag Inhil Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Selama Ramadhan

Sabtu, 19 Mei 2018 | 11:14:25 WIB
Disperindag Inhil Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Selama Ramadhan

REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) memastikan ketersediaan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) aman selama bulan Ramadhan.

Selain Sembako, Disperindag Inhil juga menjamin kelancaran pasokan gas LPG dan BBM di bulan puasa hingga menjelang hari raya Idul Fitri.

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disperindag Inhil, Azwar, masyarakat tidak perlu khawatir dengan pasokan Sembako, gas LPG dan BBM karena pihaknya telah berkoordinasi dengan pedagang antar pulau dan Pertamina tentang hal tersebut.

"Pedagang antar pulau telah bersedia memasok komoditas Sembako, khususnya daging yang memang ketersediaannya belum mencukupi. Begitu juga dengan gas LPG dan BBM kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak Pertamina," papar Azwar, Tembilahan, Jum'at (18/5/2018) pagi.

Ihwal penimbunan komoditas sembako, gas LPG dan BBM yang berimbas pada kelangkaan, Azwar menuturkan, pihak nya juga telah menyiapkan sistem pengawasan yang ketat dengan melibatkan pihak Kepolisian.

"Langkah ini juga merupakan langkah antisipatif atas kemungkinan kenaikan harga pada pertengahan Ramadhan atau menjelang Hari raya yang disebabkan adanya penimbunan oleh para spekulan," ujar Azwar.

Lebih lanjut, dari hasil inspeksi harga yang dilakukan oleh Disperindag Inhil sehari sebelum bulan Ramadhan, Azwar mengaku, memang terdapat 2 komoditas yang mengalami kenaikan di pasar, yakni bawang dan cabe. Namun, Dia mengatakan, kenaikan harga tersebut tidak begitu signifikan karena hanya berkisar pada level Rp 100,- sampai dengan Rp 200,-.(ADV)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak