TUTUP

Total Rp21 Triliun Lebih, Bengkalis Dapat Dana Dipa Tertinggi Tahun 2017

Senin, 19 Desember 2016 | 18:48:47 WIB
Total Rp21 Triliun Lebih, Bengkalis Dapat Dana Dipa Tertinggi Tahun 2017
REDAKSIRIAU.CO,PEKANBARU - Dana yang dikucurkan pemerintah pusat melalui APBN, lewat Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (Dipa) tahun 2017, kepada satuan pengelola dana APBN, sebesar Rp 21,3 Triliun. Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman langsung mengumumkan dan memberikan bantuan dana itu kepada instansi dan lembaga yang berhak menerimanya. Dari total Rp 21,3 triliun dana DIPA yang dikucurkan untuk tahun 2017 nanti, Kabupaten Bengkalis menjadi daftar daerah penerima DIPA tertinggi. Yakni sebesar 2,7 triliun, yang mana pada tahun sebelumnya juga menempati posisi yang sama, dengan jatah sebanyak Rp1,7 triliun. Selanjutnya, ada dua daerah yang mendapat bantuan DIPA dengan nominal sedikit, diantaranya Kabupaten Kepulauan Meranti dan Kota Dumai. Kabupaten Kepulauan Meranti hanya terima Rp 845 miliar dan Dumai Rp 762 miliar. Sementara Provinsi Riau sendiri terima bantuan DIPA sebanyak Rp4,8 triliun. Bantuan DIPA ini berdasarkan hitungan Dana Bagi Hasil (DBH), serta Dana Alokasi Khusus dan Alokasi Umum. Termasuk juga perhitungan anggaran dari pendapatan daerah dan Bantuan Keuangan. Piagang penghargaan penerimaan bantuan DIPA ini langsung diserahkan oleh Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman. Berikut daftar daerah di Riau yang mendapatkan bantuan DIPA 2017: Provinsi Riau: Rp4,8 triliun lebih Bengkalis Rp1,7 triliun lebih Inhil Rp1,5 triliun lebih Inhu Rp1,2 triliun lebih Kampar Rp1,8 triliun lebih Kuansing Rp1,1 triliun lebih Pelalawan Rp1,2 triliun lebih Rohil Rp1,3 triliun lebih Rohul Rp1,2 triliun lebih Siak Rp1,3 triliun lebih Dumai Rp762 miliar lebih Pekanbaru Rp1,3 triliun lebih Kepulauan Meranti Rp845 miliar lebih

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak