TUTUP

Babinsa Koramil 07 Reteh Inhil dan Jajaran Polsek Sosialisasikan Bahaya Karhutla

Selasa, 18 Oktober 2016 | 19:00:21 WIB
Babinsa Koramil 07 Reteh Inhil dan Jajaran Polsek Sosialisasikan Bahaya Karhutla
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Babinsa Koramil 07/Reteh Serka W Togatotorop beserta jajaran Polsek Reteh melaksanakan sosialisasi tentang bahaya dan dampak yang terjadi akibat kebakaran lahan dan hutan, Senin (17/10/2016).

Kegiatan yang digelar di edung olah raga Desa Sungai asam, Kecamatan Reteh tersebut juga dihadiri langsung oleh Sekeretaris Kecamatan (Sekcam) Reteh, Ardiansyah, A. MP, Kapolsek Reteh AKP Suharyono dan Kepala Desa Sungai Asam, M Taher serta para Kepala Dusun (Kadus), Ketua Rukun Tetangga (RT), Rukun Warg (RW) se Desa Sungai Asam.

Dalam kesempatan tersebut Serka W Togatotorop menyampaikan tentang  dampak yang ditimbulkan yaitu antara lain penyakit gangguan pernafasan seperti Ispa, iritasi mata dan lain-lainnya, dan berharap melalui kegiatan sosialisasi Karlahut yang dilakukan secara dini mampu mencegah kebakaran lahan dan hutan di wilayahnya.

"Semoga dengan sosialisasi ini, kebakaran bisa dicegah sehingga bisa berkontribusi untuk menciptakan zero kebakaran tahun ini," katanya

Babinsa Koramil 07/Reteh tersebut juga menbahkan, sosialisasi larangan membakar lahan dan hutan yang telah dikeluarkan pihak kepolisian akan terus dilakukan. "Sosialisasi ini akan terus kami lakukan sampai Riau dinyatakan aman dari kebakaran lahan dan hutan. Sosialisasi ini kami lakukan di seluruh wilayah Koramil 07/Reteh," tandasnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak