TUTUP

Korban Pergerakan Tanah Tidur di Pengungsian, Pagi Pulang ke Rumah

Sabtu, 20 Agustus 2016 | 10:17:59 WIB
Korban Pergerakan Tanah Tidur di Pengungsian, Pagi Pulang ke Rumah
REDAKSIRIAU.CO. SUKABUMI, - Masa tanggap darurat bencana pergerakan tanah di Desa Nagrakjaya, Kecamatan Curugkembar, Sukabumi, Jawa Barat sudah berakhir sejak Sabtu (13/8/2016) lalu. ''Saat ini memasuki masa transisi,'' kata Wakil Bupati Sukabumi, Adjo Sardjono kepada Kompas.com saat meninjau lokasi bencana di Kampung Babakan Mindi, Desa Nagrakjaya, Kamis kemarin. Menurut Adjo saat ini masyarakat di lokasi bencana sudah mulai tenang karena sudah terbiasa. Guguran material longsor seperti batu dan tanah di tebing Gunung Sapu pun sudah mulai menurun. ''Namun kita tetap waspada. Apalagi bila hujan turun masyarakat sudah diimbau untuk pergi ke pengungsian,'' ujar dia. Karena, lanjut Adjo, warga yang terdampak bencana pergerakan tanah ini masih ada yang menempati rumahnya. Terutama rumahnya yang masuk kategori rusak ringan dan terancam. ''Biasanya kalau malam tidur di pengungsian yang sudah disiapkan, dan pagi harinya kembali pulang ke rumah,'' katanya. ''Warga terdampak yang rumahnya rusak berat sudah meninggalkannya dan ada yang mengungsi ke tempat keluarganya,'' tambah dia. Salah seorang warga, Aminah mengungkapkan setiap malam dirinya dan ketiga anaknya harus pergi ke pengungsian. Kalau siang pulang ke rumah walaupun kondisi rumah sudah rusak. ''Suami saya meninggal sudah lama, sekarang saya tinggal bersama tiga anak. Saya tidak punya pekerjaan, namun Alhamdulillah kalau makanan tidak mendapatkan kesulitan,'' aku Aminah. Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi menyebutkan, pergerakan tanah di Desa Nagrakjaya sejak Selasa (19/7/2016) hingga Kamis (18/8/2016) menyebabkan 174 rumah rusak berat, 100 rumah rusak sedang, 56 rumah rusak ringan dan 97 rumah terancam dengan total jumlah penduduk 1.236 jiwa.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak