TUTUP

Kebakaran di Apartemen Parama TB Simatupang, 38 Mobil Damkar Dikerahkan

Ahad, 14 Agustus 2016 | 19:24:29 WIB
Kebakaran di Apartemen Parama TB Simatupang, 38 Mobil Damkar Dikerahkan
REDAKSIRIAU.CO, JAKARTA, - Kebakaran terjadi di apartemen Parama di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Minggu (14/8/2016). Kebakaran itu diketahui terjadi mulai pukul 16.30 dan masih berlangsung sampai dengan berita ini diturunkan. Petugas dari Suku Dinas Penanggulangan Bencana dan Penyelamatan Jakarta Selatan, M Hasan mengatakan, instansinya menerjunkan 38 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian. Menurut informasi yang ia peroleh, kebakaran bermula di lantai 12 apartemen. Belum diketahui apa penyebab kebakran itu. "Sampai sekarang masih ditangani dan dicari penyebabnya," kata Hasan. Sejumlah foto yang beredar di Twitter memperlihatkan asap hitam mengepul dari gedung yang terbakar itu.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak