TUTUP

3 Jembatan Di Kecamatan Batang Tuaka Inhil Hampir Ambruk

Jumat, 06 Mei 2016 | 00:37:58 WIB
3 Jembatan Di Kecamatan Batang Tuaka Inhil Hampir Ambruk detakriau.com
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Sebanyak 3 Jembatan penghubung di Kecamatan Batang Tuaka, Inhil yakni Jembatan Sungai Piring, Sungai Mangkok dan Jembatan Sungai Pinggan terancam ambruk. Berdasarkan pengamatan dilapangan, kondisi jembatan tersebut kini sudah melengkung.

Jembatan Sungai Piring yang berada tepat dijantung Kota Kecamatan Batang Tuaka merupakan akses vital transportasi bagi masyarakat di tiga kecamatan, yakni Batang Tuaka, GAS dan Kecamatan Gaung.

Sementara jembatan Sungai Mangkok dan Jembatan Sungai Pinggan merupakan jalur penghubung bagi masyarakat Desa Sialang Jaya yang berada di hilir Kelurahan Sungai Piring untuk berpergian.

"Desa kami terancam terisolir jika jembatan tersebut runtuh. Untuk itu, kami berharap kepada Pemerintah untuk segera diperbaiki," ungkap Akmal, warga Desa Sialang Jaya, Jumat 6 mei 2016.

Dikatakannya, Jembatan Sungai Pinggan dan Jembatan Sungai Mangkok saat ini sudah dibangun lagi jembatan dari kayu diatas badan jembatan yang melengkung.

"Kalau tidak begitu masyarakat takut melewatinya. Selain itu, jika sedang pasang dalam badan jembatan tenggelam hingga lebih setengah meter," ungkapnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak