TUTUP

Kinerja Dinilai Lamban, Bupati Inhil Akan Didemo Masyarakatnya

Sabtu, 30 April 2016 | 04:34:53 WIB
Kinerja Dinilai Lamban, Bupati Inhil Akan Didemo Masyarakatnya Bupati Indragiri Hilir, H M Wardan
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Kinerja Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau, H M Wardan kembali dinilai "buruk", pasalnya, hingga memasuki akhir tahun ketiga masa kepemimpinannya sebagai Bupati Kabupaten Indragiri Hilir tidak mempunyai progres baik dalam kebijakan maupun pembangunan.

Merasa sudah "gerah" dengan itu, masyarakat Inhil berencana melakukan demo untuk menyampaikan aspirasi terhadap kinerja bupati yang dinilai lamban tersebut.

Pernyataan itu disampaikan oleh Ketua LSM Perjuangan Anak Negeri (Peran), Firmansyah kepada awak media, Jum'at (29/4/2016).

"Ya, kita sedang menyusun konsep pergerakan, kita telah jenuh dengan kelambanan ini, masyarakat kita secara umum telah menjerit karena ekonomi macet," kata Firmansyah.

Dijelaskan pria yang akrab disapa Firman tersebut, tujuan pihaknya untuk melakukan aksi tersebut guna mengetahui apa sebenarnya yang menjadi sebab tidak berjalannya pembangunan di Kabupaten Indragiri Hilir selama M Wardan menjabat sebagai Bupati.

"Terlalu banyak persoalan publik yang terbengkalai saat ini, kita ingin tahu apa betul sebabnya, selain itu kita juga ingin memberi tahu kepada pemimpin daerah ini bahwa masyarakat Inhil tidak tidur menerima keadaan, jika tidak sanggup lebih baik mundur saja, " tegasnya.

Dalam waktu dekat ini, katanya melanjutkan, pihaknya akan melakukan aksi tersebut.

"Sedang kita konsep, pokoknya dalam waktu dekat, " tukasnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak