TUTUP

Bupati Inhil Akan Mengutamakan Upaya Perbaikan Dan Penyelamatan Perkebunan Kelapa Rakyat

Ahad, 03 Januari 2016 | 02:14:00 WIB
Bupati Inhil Akan Mengutamakan Upaya Perbaikan Dan Penyelamatan Perkebunan Kelapa Rakyat

REDAKSIRIAU.CO, TEMBILAHAN - Mengingat sebagian besar masyarakat Kabupaten Inhil berprofesi sebagai petani terutama petani kelapa, maka Bupati Indragiri Hilir (Inhil), H M Wardan akan mengutamakan upaya perbaikan dan penyelamatan perkebunan kelapa rakyat di daerah tersebut.

 

Komitmennya untuk lebih memprioritaskan pengembangan kelapa rakyat di Kabupaten Inhil itu ia sampaikan dalam sambutannya saat menghadiri salah satu kegiatan di Kota Tembilahan baru-baru ini.

 

“Saya akan fokus pada pengembangan kelapa rakyat, supaya tidak menjadi kenangan di kemudian hari,” kata Bupati Wardan.

 

Oleh karena itu, mantan Sekretaris Kota (Sekko) Pekanbaru ini akan lebih selektif dalam memberikan izin dan rekomendasi pengalihan fungsi dari perkebunan kelapa menjadi perkebunan sawit.

 

“Ke depan, saya akan sangat selektif dan tidak merekomkan pembukaan lahan sawit, kecuali bagi mereka yang memang sudah punya izin sebelumnya,” pungkasnya.(Adv)

 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak