TUTUP

Usaha Cucian Motor yang Juga Terdampak Pandemi

Ahad, 05 September 2021 | 12:58:20 WIB

REDAKSIRIAU.CO.ID  PEKANBARU – Sektor jasa seperti cucian motor ternyata juga terdampak oleh pandemi Covid-19. Terutama, saat pembatasan PPKM.

Seperti diungkapkan Togar, salah satu pegawai cucian motor di Jalan Ikhlas, Pekanbaru. Menurut Togar, ada penurunan pelanggan yang mencuci kendaraannya selama PPKM.

“Turun dari biasanya. Mungkin lebih banyak orang berpikir mencuci kendaraan di rumah saja,” kata Togar kepada bertuahpos.com, Minggu 5 September 2021.

Menurut Togar, saat PPKM ini, ada 7 hingga 10 motor yang masuk ke cuciannya tiap hari. Jumlah itu, kata dia, tidak banyak, namun tidak juga sedikit.

 

“Kalau sebelum PPKM, lebih banyak lagi,” kata dia.

Hal yang sama juga diungkapkan Ali, pegawai cucian motor di Jalan Tanjung Datuk, Pekanbaru. Ali mengatakan masyarakat kini lebih banyak mencuci sendiri daripada datang ke cucian motor.

“Mungkin karena PPKM ini, orang jadi malas keluar. Jadi cuci sendiri di rumah,” kata dia. (betuahpos

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak