TUTUP

Sederet Catatan Kriminal Suis, Begal Sadis yang Tewas Saat Baku Tembak dengan Polisi

Sabtu, 20 Maret 2021 | 15:05:04 WIB
Sederet Catatan Kriminal Suis, Begal Sadis yang Tewas Saat Baku Tembak dengan Polisi

REDAKSIRTIAU.CO.ID pencurian dengan pemberatan (curat) tewas saat baku tembak dengan petugas kepolisian di Kecamatan Lumbang, Pasuruan, Jawa Timur, Senin (5/10/2020) malam.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, Suis kerap kali melakukan tindak kriminal di lokasi berbeda.

Catatan polisi, dia adalah seorang buron residivis kasus pencurian dengan kekerasan di wilayah hukum Polres Lumajang. Suis juga tercatat sebagai buronan pembacokan.

"Catatan kriminalnya cukup banyak, dia juga keluar masuk penjara dalam beberapa kasus," kata Trunoyudo, saat dihubungi, Selasa (6/10/2020)

Pelaku juga pernah melakukan aksi perampasan sepeda motor di Gempol Pasuruan, pelemparan bom bondet ke anggota Brimob Watu Kosek, dan terakhir menjadi buronan Polda Jatim terkait kasus pencurian mobil.

 

Sebelumnya diberitakan, Suis, warga Dusun Sumbersuko, Desa Plososari, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan tewas saat baku tembak dengan polisi di Kecamatan Lumbang, Pasuruan Senin (5/10/2020) malam.

Saat kejadian, beberapa anggota polisi mengalami luka, yaitu  Bripka Hariz Farizy anggota Polres Pasuruan Kota mengalami luka di tangan kiri dari percikan senjata api pelaku.

Kompas

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak