TUTUP

Waduh, Kasus DBD di Pekanbaru Terus Meningkat

Senin, 17 Juni 2019 | 16:39:48 WIB
Waduh, Kasus DBD di Pekanbaru Terus Meningkat

REDAKSIRIAU.CO.ID, PEKANBARU – Sudah memasuki minggu ke 23 tahun 2019, jumlah kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Pekanbaru terus bertambah dan telah mencapai 229 orang.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru, Maisel Fidayesi menyampaikan dari 229 kasus DBD di Pekanbaru hingga awal Juni ini, 1 orang diantaranya meninggal dunia.

"Satu orang yang meninggal dunia berasal dari daerah Kecamatan Sukajadi," ujarnya Jumat 14 Juni 2019.

Perempuan yang akrab disapa Maisel ini menjelaskan, peningkatan signifikan kasus DBD terjadi di Kecamatan Payung Sekaki.

"Kasus DBD di Kecamatan Payung Sekaki terus bertambah bahkan melebih kasus DBD di Kecamatan Sukajadi," terangnya.

Jika dibandingkan tahun 2018 lalu, kasus DBD tahun 2019 di Kota Pekanbaru juga mengalami peningkatan bahkan hampir 100 persen.

"Dibandingkan tahun 2018, kasus DBD tahun 2019 hingga awal Juni ini mengalami peningkatan. Tahun 2018 lalu sampai Minggu ke 23 hanya ada 139 kasus DBD di Pekanbaru," ujarnya.

Menurut Maisel, salah satu alasan meningkatnya kasus DDB di Pekanbaru hingga awal Juni ini, salah satunya dikarenakan faktor cuaca.

"Promosi kesehatan juga terus dilakukan agar masyarakat menjaga kebersihan lingkungan. Seperti melaksanakan 3 M (menutup, mengubur, dan menguras). Sementara fogging akan kita lakukan untuk daerah yang sudah terkena kasus DBD," imbuhnya.

Berikut jumlah kasus DBD di Pekanbaru hingga Minggu ke 23 tahun 2019 per kecamatan:
- Kecamatan Sukajadi 34 kasus,
- Kecamatan Senapelan 13 kasus,
- Kecamatan Pekanbaru Kota 5 kasus,
- Kecamatan Rumbai Pesisir 10 kasus,
- Kecamatan Rumbai 10 kasus,
- Kecamatan Limapuluh 10 kasus,
- Kecamatan Sail 11 kasus,
- Kecamatan Bukit Raya 16 kasus,
- Kecamatan Marpoyan Damai 27 kasus,
- Kecamatan Tenayan Raya 21 kasus,
- Kecamatan Tampan 34 kasus,
- Kecamatan Payung Sekaki 38 kasus. 

 

(Sumber : Bertuahpos.com)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak