TUTUP

Aksi 55 Bebas Dari Sampah

Sabtu, 06 Mei 2017 | 20:08:00 WIB
Aksi 55 Bebas Dari Sampah
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Jumat (5/5/17) ratusan massa memenuhi Tugu Zapin di depan Kantor Gubernur Riau dalam aksi 55. Aksi ini untungnya tidak membuat kericuhan dan merusak tanaman di sekitar tugu. Bahkan massa memarahi warga yang menginjak tanaman sekitar. Terlihat saat massa memenuhi Tugu Zapin, jalan bersih dari sampah. Bahkan sampah kecilpun tidak terlihat di sekitar berlangsungnya aksi. Baca: Aksi 505: Puluhan Massa Menutup Wajah dengan Sorban Semua massa membersihkan Jalan Sudirman setelah melakukan Salat Ashar berjamaah. Seluruh peserta, dari anak kecil hingga orang dewasa ikut menjaga dan membersihkan sampah-sampah yang berserakan di sekitar tugu dan lapangan Kantor Gubernur. Pagi ini, area sekitar tugu dan Kantor Gubernur bersih dari sampah. Sehingga petugas sampah hanya memungut daun-daun yang berguguran saja. (bpc11)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak