TUTUP

Kasus IMB di Pekanbaru Paling Banyak Diadukan

Rabu, 05 April 2017 | 16:50:54 WIB
Kasus IMB di Pekanbaru Paling Banyak Diadukan
REDAKSIRIAU. CO, PEKANBARU- Sebanyak 12 laporan masuk ke Pusat Pelayanan Pengaduan Pelanggaran Perda dan Perkada (P6) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pekanbaru. Paling banyak merupakan pengaduan pelanggaran Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Hal tersebut diungkapkan Kepala Badan Satpol PP Pekanbaru, Zulfahmi Adrian. “12 pengaduan secara resmi untuk Januari sampai Februari terbanyak soal IMB, lalu HO (izin gangguan), dan juga soal ketertiban umum," ujarnya, Rabu (05/04/2017). Zulfahmi sebut jumlah tersebut masih bertambah jika ditambah dengan pengaduan lewat ponsel. “12 pengaduan tidak termasuk lewat SMS dan juga laporan dari wartawan,” ujar Zul. Zulfahmi sampaikan seluruh pengaduan yang masuk tidak langsung tindak. “Karena kita pastikan dulu informasi, verifikasi data. Kalau terbukti baru ditindak,” ujarnya. Baca: Investasi Tinggi, Ada 1400 Berkas Pengajuan IMB Sementara Masuk di Pekanbaru Disebut Zulfahmi seluruh laporan tersebut sudah ditindak lanjuti. Ada yang diberikan teguran termasuk penyegelan. “Kalau teguran kita tidak diindahkan, akan dilakukan penyegelan,” ujarnya. Zul sampaikan masyarakat bisa datang ke posko P6 tidak hanya melaporkan dugaan pelanggaran Perda saja. “Perusahaan mau pun ASN bisa berkonsultasi. Akan kita respon dan kita tanggapi,” katanya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak