TUTUP

Karena Perambahan, Kawasan TNTN Pelalawan Akan Direvitalisasi

Selasa, 07 Februari 2017 | 21:25:58 WIB
Karena Perambahan, Kawasan TNTN Pelalawan Akan Direvitalisasi
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Kawasan Taman Nasional Teso Nilo (TNTN) di Kabupaten Pelalawan akan segera dilakukan revitalisasi. Langkah ini harus diambil mengingat terjadi kasus perambahan dalam skala besar. Sekretaris Jendral KLHK Bambang Hendroyono mengatakan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sudah bentuk tim kerja gabungan untuk kembali melakukan identifikasi terhadap kawasan ini. Tim sudah bergerak sejak delapan bulan lalu. Tindakan ini terpaksa diambil pemerintah dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Tahap sosialisasi ini akan melibatkan NGO, pemerintah dan tim yang dibentuk KLHK. "KLHK telah menunjuk tim advisor yang digawangi oleh Chalid Muhammad dan Hariadi Kartodiharjo untuk bekerja sama dengan LSM tempatan yang lebih mengetahui kondisi nyata di lapangan," katanya. Sosialisasi kepasa masyarakat menjadi langkah awal proses hukum. Diharapkan revitalisasi ini berlangsung cepat tanpa kendala lainnya, dengan target kawasan itu paling sesuai fungsi sebagai taman nasional. "Berambah ini sulit diatasi karena punya dekingan. Kami juga akan melibatkan aparat penegak hukum untuk mengatasinya," katanya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Istri Beli Rokok Murah, Anak Tiri Dibunuh

2
Turnamen H1 Pool Billiard & Cafe

KONI Inhil Buka Turnamen di H1 Pool Billiard & Cafe

3

Personil Polsek Tempuling Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Solat Magrib Berjamaah

4

Lakukan Sosialisasi Pemilu Damai Usai Suling, ini Harapan AKP Osben Samosir

5

Polsek Tempuling Cooling System di Jalan Propinsi Sungai Salak