Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Riau, Ferry HC mengatakan, untuk selama sepekan ke depan kenaikan harga TBS sebesar Rp 35,08. Kenaikan harga TBS sawit di Riau pekan ini kembali menambah daftar panjang kenaikan harga TBS di Riau sepanjang dua bulan terakhir.
"Kemungkinan besar harga ini akan bertahan sampai tutup tahun 2016," katanya, Rabu (14/15/2016).
Selama sepekan ke depan untuk harga TBS sawit umur 3 tahun berkisar diharga Rp 1.552,35. Sedangkan untuk TBS sawit umur 10 sampai 20 tahun, harganya berkisar Rp 2.167,13. Kenaikan harga ini beriringan dengan kenikan harga Crude Palm Oil (CPO), yang terpantau dibursa.
Untuk saat ini harga COP Rp8.715,39, harga kernel Rp8.533,57 dengan indek yang cukup tinggi yakni 92,56 persen. Terjadi kenaikan harga sebesar Rp 35,08 per kilogramnya, untuk umur 10 sampai 20 tahun.
Berdasarkan rapat penetapan harga TBS Provinsi Riau nomor 49 periode 14 sampai dengan 20 Desember 2016; Umur 3 tahun Rp1.552,35 Umur 4 tahun Rp1.731,66 Umur 5 tahun Rp1.852,25 Umur 6 tahun Rp1.908,38 Umur 7 tahub Rp1.980,73 Umur 8 tahun Rp2.042,60 Umur 9 tahun Rp2.109,22 Umur 10 sampai 20 tahun Rp2.167,13 Umur 21 tahun Rp2.117,12 Umur 22 tahun Rp2.066,29 Umur 23 tahun Rp2.016,28 Umur 24 tahun Rp1.996,11 Umur 25 tahun Rp1.915,44