REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Bungatang (43) salah seorang warga jalan Utama RT 001 RW 001 Tembilahan Hilir Kecamatan Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Riau menjadi korban penjambretan saat hendak berbelanja disalah satu pasar yang ada di Jalan Jendral Sudirman Tembilahan, Minggu (8/5/2016).

Menurut keterangan yang disampaikan Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono SIK melalui Paur Humas IPTU Warno Akman, kejadian itu bermula ketika korban hendak membayar belanjaannya kepada salah seorang pedagang.

Lalu secara tiba-tiba pelaku yang diduga melihat kondisi tas milik korban dalam keadaan terbuka langsung mengambil dompet korban yang berisikan uang tunai senilai Rp.1.250.000 dan membawa lari.

Pelaku yang diketahui bernama Junaidi alias Edi (41) warga jalan M Boya Tembilahan itu diketahui melarikan diri ke arah jalan Jend Sudirman Tembilahan tepatnya dibelakang kedai kopi Suka Damai dan sempat dikejar oleh saksi atas nama M Sopian Hakim.

Selanjutnya saksi M Sopian dan Anggota Polisi BRIGADIR Wian Inbarkah, SH anggota Opsnal Sat Intelkam Polres Inhil memperoleh informasi bahwa pelaku melarikan diri ke arah Gemilang Plaza Tembilahan.

Akhirnya pelaku ditemukan sedang bersembunyi di WC/kamar mandi lantai 2 Gemilang Plaza Tembilahan, namun saat itu barang bukti (BB) berupa dompet sudah dibuang pelaku saat melarikan diri dan BB dompet ditemukan di dekat parkiran air mancur yang juga berdekatan dengan jalan Jend Sudirman tersebut.

Sedangkan pelaku akhirnya diamankan ke Polsek KSKP guna menghindari amukan warga sekitar.