Herawati selaku Kepala Puskesmas kepada redaksiriau.co menyatakan bahwa ini peresmian yang ke 28 dari semua Posyandu yang telah di bentuk.
"Kami sudah memilki 28 Posyandu yang ada di bawah naungan Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Puskesmas di Pengalihan Keritang, dan Manggis posyandu yang baru diresmikan langsung oleh kepala Puskesmas Desa Sungai Pengalihan Keritang tercatat yang paling baru untuk sementara, karna kami masih mau juga meresmikan lagi di Desa lain," ujarnya, Kamis (18/2/2016)
Herawati juga menambahkan fungsi dari mendirikan posyandu adalah untuk penimbangan balita, pemberian imunisasi dan periksa bagi ibu hamil, dan dengan begitu diharapkan agar semua bisa berjalan dengan baik sesuai dengan keinginan bersama.
"Fungsi dari posyandu itu sendiri adalah untuk menimbang balita dan pemberian imunisasi serta tempat untuk periksa bagi ibu hamil, dan kami berharap penuh semoga kedepan dapat berjalan, berfungsi sesuai dengan rencana," tutupnya.