REDAKSIRIAU.CO.ID, PEKANBARU — Budidaya bebek petelur ternyata menjadi bisnis yang menjanjikan di Pekanbaru.
Budidaya bebek petelur memang bukan bisnis atau usaha baru. Meski demikian, keuntungan yang dijanjikan sangat menggiurkan.
Hal ini karena tingginya permintaan pasar terhadap telur bebek sehingga budidaya bebek petelur menjadi bisnis yang menjanjikan.
Seperti yang dilakukan Septo, mantan karyawan salah satu bank BUMN ini memilih berhenti dari pekerjaannya dan mengembangkan usaha budidaya bebek petelur di Jalan Kereta Api, Tangkerang Tengah, Pekanbaru.
Meski berlokasi di tengah kota, budidaya bebek petelur yang dijalankannya tetap bisa produktif menghasilkan telur.
Menurut Septo, salah satu keunggulan dari usaha ini, yakni metode pengelolaannya yang cukup mudah.
“Kerjanya santai,” katanya, Sabtu, 3 Mei 2023.
Sedangkan hasil yang didapat setiap hari.
Septo belajar budidaya ini secara otodidak dengan mempelajari teknik-tekniknya di Youtube. Setelah itu diaplikasikannya pada ternak bebek yang dikelolanya.
Awalnya, kata dia, yang menjadi kendala utama yakni mencari pasar telur bebek. Mengingat, untuk pasar telur bebek di Pekanbaru selama ini, disuplai dari Sumatera Barat.
Ternyata, kualitas telur bebek yang dihasilkan dari peternakan bebek di Pekanbaru juga tidak kalah dengan kualitas telur bebek dari daerah lain.
“Karena awalnya saya bingung cari pasar di mana, akhirnya kita coba datangi satu-satu penjual bandrek. Lalu mereka survei lokasi peternakan kita, mereka lihat hasil telurnya,” tuturnya.
“Awalnya mereka pesan sedikit, tapi lama-lama mereka sudah yakin dengan kualitasnya, alhamdulillah sekarang untuk pasar sudah aman,” tuturnya.
Dari ratusan ekor bebek petelur yang dibudidayakan Septo dalam sehari ada sekitar 450 telur bebek yang dilepas ke pasaran dengan omzet rata-rata Rp850 ribu hingga Rp1 juta per harinya.
Sumber : bertuahpos.com